Pancarkan Aura Rustic di Rumahmu Dengan 8 Kreasi Jam Dinding Unik Ini. Kekinian!

id.pinterest.com
Bagi kamu yang suka dengan rumah tipe rustic atau mengandalkan kayu sebagai material, nampaknya jam dinding ini cocok untuk dipajang di rumah kamu. Mungkin kamu juga bosan dengan desain jam dinding yang gitu-gitu saja. Jadi nggak ada salahnya juga kalau kamu mulai mencoba kreasi lain biar dekorasi rumah kamu menjadi makin cantik.
Menariknya juga, jam dinding ini ada yang menggunakan kartu permainan yang sudah tak terpakai. Kemudian disusun menjadi sebuah jam yang menarik di atas papan kayu. Pasti sudah mulai penasaran, 'kan? Nah, berikut ini beberapa kreasi jam dinding kayu yang bisa kamu pilih untuk rumah kamu.

1. Jam dinding menggunakan kartu remi

id.pinterest.com
Jam ini desainnya sangat sederhana. Yakni hanya tiga papan kayu saja yang disusun menjadi persegi. Lalu untuk angka-angkanya disesuaikan menggunakan kartu remi. Keren, kan?

2. Jam dinding menggunakan kartu domino

id.pinterest.com
Jam ini juga hampir sama dengan sebelumnya, yakni sama-sama menggunakan papan kayu. Hanya saja untuk angkanya, memakai kartu domino yang dari plastik. Lalu kamu tinggal tempelkan saja menggunakan lem. Jangan dipaku ya, nanti akan pecah.

3. Jam dinding dari talenan kayu

id.pinterest.com
Nggak cuma sebagai alat masak, talenan kayu juga bisa menjadi jam cantik. Lalu jarum jamnya bisa kamu pakai yang berbentuk alat makan seperti sendok, garou, dan lainnya. Lucu, nih!

4. Punya tutup botol banyak di rumah? Dibikin jam aja!
id.pinterest.com
Kalau di rumah ada tutup botol cukup banyak, kamu bisa manfaatkan menjadi jam dinding seperti gambar di atas. Kamu tinggal memilih tutup botol mana yang warnanya cukup matching dengan warna kayu dan tutup botol yang lain. Lalu kamu bisa tempelkan dengan paku kecil.
5. Jam dinding dengan botol-botol kaca
id.pinterest.com
Waduh, kalau yang ini bikinnya agak susah dan sepertinya kamu perlu datang ke pengrajin kayu. Sebab untuk menempelkan botol ke kayu pasti ada cara khususnya. Tapi ini sangat menarik untuk dekorasi rumah kamu. Apalagi kalau kamu punya banyak botol bekas, sekalian jadi upcycle yang ramah lingkungan

6. Siapa bilang jam harus selalu berbentuk bulat?

id.pinterest.com
Sisa potongan kayu juga bisa kamu bikin jadi jam yang unik seperti gambar di atas. Agar lebih bagus lagi, sisa potongan kayu dibersihkan dan rapikan serat-seratnya. Pasti serasi sama dekorasi rumah rustic.

7. Yang ini namanya sambil menyelam minum air. Nggak cuma jadi jam, tapi juga untuk rak tanaman!

id.pinterest.com
Biar jam dinding nggak hanya berfungsi sebagai penunjuk waktu, sekalian saja kamu beri tempat untuk menaruh tanaman. Pasti bakalan lucu kalau dipasang di rumah kamu.

8. Jam dinding dari dadu-dadu permainan

id.pinterest.com
Karena dadu memiliki setiap angka di sisinya, kamu bisa manfaatkan untuk membuat jam dinding juga. Untuk menempelkannya, kamu bisa menggunakan lem khusus untuk kayu. Keren, ya?
Menarik semua, 'kan kreasi jam dinding dari kayu di atas? Lalu kamu suka yang mana nih? Atau tertarik untuk membuat desain sendiri? Tenang, bagi kamu yang nggak bisa membuat ini karena membutuhkan skill ‘tukang’, kamu bisa memesankan ke pengrajin kayu, kok. Kamu tinggal membawa fotonya saja sebagai contoh lalu sesuaikan dengan jenis kayu yang kamu suka. Pasti mereka bisa membuatkannya untuk kamu. Selamat mencoba!

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.