Rayi Putra Rahardjo atau Rayi merupakan salah satu musisi kenamaan tanah air yang sukses mengusung musik Pop dan R&B bersama grup musik RAN. Rayi bersama kedua rekannya Asta dan Nino berhasil memukau penikmat musik internasional dalam pagelaran Closing Ceremony Asian Games 2018 lalu. Pengalaman bermusiknya bersama RAN juga menempatkannya menjadi salah satu juri favorit di Indonesian Idol Junior 2018.
Rayi memiliki image cool dan gaya busana santai yang membuatnya terlihat lebih muda dibanding usianya. Banyak yang mengira Rayi masih berusia pertengahan 20-an. Padahal usianya sudah memasuki kepala tiga. Pria berusia 31 tahun ini pun sudah jadi bapak satu anak. Kepo-in keluarga kecilnya, yuk!

1. Melihat gayanya yang slengekan di panggung, pasti banyak yang menyangka pria kelahiran 26 Juni 1987 adalah pemuda bebas yang susah berkomitmen

www.instagram.com

2. Padahal di luar panggung, Rayi adalah sosok suami dan ayah yang begitu sayang pada keluarga kecilnya

www.instagram.com

3. Rayi menikahi teman sekolahnya Ria Zhafarina Hadju atau disapa Dila Hadju, mereka memang sudah menjalin cinta sejak di bangku SMA

www.instagram.com

4. Keduanya resmi mengikat janji suci pada 18 Desember 2011, kala itu usia Rayi masih 24 tahun. Wah, nikah muda ternyata

www.instagram.com
5. Usai 5 tahun penantian, Rayi dan Dila akhirnya dianugerahi anak pertama yang berjenis kelamin laki-laki pada 27 September 2016 lalu yang diberi nama Budi Abdulkadir Putra
www.instagram.com
6. Lelah dan penat usai bekerja pun akan segera sirna saat kembali ke pelukan istri dan putranya untuk beristirahat
www.instagram.com

7. Bagi Rayi, buah hatinya adalah hal yang membuat kehidupannya bersama Dila menjadi lebih indah. Kelihatan sayang anak banget, kan?

www.instagram.com

8. Musik dan manggung, keduanya tidak menghalangi Rayi untuk meluangkan waktu berlibur bersama keluarga. Sungguh harmonis dan bahagia!

www.instagram.com

9. Kecil-kecil, Budi sudah dikenalkan pada musik oleh Rayi. Mungkin agar saat dewasa nanti bisa mengikuti jejak bapaknya!

www.instagram.com
10. Budi dan Bapaknya Budi, sama-sama berkepala plontos jadi bingung pilih mana yang paling menggemaskan
www.instagram.com
Wah, nggak nyangka banget dibalik penampilannya yang bak remaja, ternyata Rayi RAN adalah sosok suami dan ayah yang penyayang. Keluarga yang dibangun 7 tahun silam pun begitu bahagia dan harmonis. Sweet banget keluarga ini!

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.