Banyak orang menganggap putus sama pacar itu bikin hidup seperti di neraka. Hubungan yang telah berjalan lama dan penuh momen menyenangkan, ternyata hancur begitu saja. Ke mana perginya janji-janji dan segala komitmen bersamanya? Kalau ingat hal-hal itu, rasanya putus sama pacar memang terasa seperti di neraka.
Sebenarnya putus juga membuatmu lebih bijak menjalani hidup. Kamu jadi lebih dewasa lantaran sudah mendapat pelajaran berharga di masa lalu bersamanya. Sehingga ketika berhubungan lagi, kamu jadi lebih tahu seperti apa menyikapi masalah. Dan perlu diingat bahwa kenapa sebaiknya kamu paham enam hal ini saat baru putus. Semoga makin bijak nantinya.

1. Kamu nggak harus dengarkan omongan orang. Apa yang mereka ucapkan belum tentu paling benar

tak perlu pusing dengan omongan orang via www.pexels.com
ADVERTISEMENT
Keberadaan orang-orang terdekat kerap membuatmu merasa tidak sendirian. Mereka adalah tempatmu curhat soal pasangan. Maka tidak heran kalau teman-teman dan sahabat sering berikan opini tentang perjalanan hubunganmu. Mereka berhak berbicara dan kamu pun berhak mengabaikan omongan mereka. Tak perlu pusingan lagi beragam komentarnya yang belum tentu benar.

2. Putus itu waktunya berdamai dengan diri sendiri. Kenali apa maumu dan seperti apa dirimu sebenarnya

kamu jadi lebih tahu dirimu sebenarnya via www.pexels.com
Pacaran itu bikin waktumu tersita banyak dengan pacar. Maka dari itu, kamu jadi seperti kurang mengenali diri sendiri. Ketika baru putus dan lagi sedih-sedihnya ini, kamu bisa ambil momen untuk me time sungguh-sungguh. Kamu bisa berdamai dengan diri sendiri, mengenali apa maumu, dan seperti apa dirimu sebenarnya.
3. Sembuhkan dirimu dari perasaan sedih lewat cara terbaik. Ingat, kamu yang paling tahu sendiri harus ngapain
ADVERTISEMENT
video call sama teman misalnya via www.pexels.com
Me time yang kamu punya bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk menyembuhkan luka. Awalnya, kamu akan bingung melakukan apa supaya nggak sedih-sedihan. Namun cara untuk sembuhkan diri dari patah hati adalah lewat kamu sendiri. Karena kamu yang merasakan, maka kamu harus bisa melewatinya dengan cara sendiri. Misalnya mebakar barang-barang pemberiannya atau sibuk hubungi teman sebagai pengalih perhatian.
4. Menghilang sejenak dari media sosial tak apa. Yang penting kamu nyaman
menghilang sejenak dari media sosial via www.pexels.com
ADVERTISEMENT
Kalau kamu belum siap melihat keberadaannya di media sosial, silahkan berhenti sejenak. Atau jika kamu mau unfollow atau block akunnya pun tak mengapa. Masamu bersamanya sudah selesai, maka tak ada salahnya lakukan hal itu. Meski bagi banyak orang dianggap sebagai cara move on yang ekstrem. Yang penting kamu nyaman.

5. Setelah melaluinya, kamu akan jadi pribadi yang baru. Yang lebih kuat dan dewasa

pribadi yang baru via www.pexels.com
Akan ada perubahan dalam diri yang kamu alami. Ya, kamu akan jadi pribadi yang baru – lebih kuat dan dewasa. Kamu tak lagi seperti dulu. Masa lalu yang penuh momen menyenangkan dan menyedihkan itu kamu manfaatkan sebagai pijakan untuk lebih baik dan strong lagi.

6. Dan percayalah kamu akan mendapati hal-hal luar biasa di hari nanti

akan hal menarik menunggumu via unsplash.com
Semua yang terjadi itu ada alasannya. Kamu tak perlu ragu kenapa kemarin harus mengalami hal-hal tak menyenangkan bersama orang yang pernah kamu sayang. Dan percayalah kalau kamu akan mendapati beragam hal luar biasa dan menarik nantinya. Semua akan indah pada waktunya.
Kini, kamu tak perlu memikirkan lagi kenapa begini kenapa begitu. Karena semua ada alasan kenapa kamu harus putus dengannya. Semoga kamu akan bijak nantinya.