7 Benda yang Jangan Sampai Dicuci dengan Mesin Cuci. Bukannya Bersih, Malah Merugi
Benda yang jangan dicuci dengan mesin cuci
Mesin cuci jadi salah satu perkakas yang sangat membantu untuk meringankan pekerjaan rumah tangga sehari-hari. Terlebih bagi mereka yang sibuk bekerja sehari-harinya. Belum lagi fitur pengering pakaian yang tentu juga bermanfaat di kala cuaca lagi nggak bersahabat seperti sekarang ini.
Tapi hati-hati, meskipun hampir semua benda bisa dicuci dengan mesin cuci, ada beberapa yang sebaiknya jangan seenaknya kamu lempar ke mesin cuci untuk dibersihkan. Berikut daftarnya yang sudah Hipwee Tips himpun.
1. Baju renang akan lebih awet jika dicuci manual dengan tangan, mesin cuci justru akan merusak serat kainnya
Kalau kamu ingin baju renangmu awet sepanjang tahun, jangan pernah mencucinya dengan mesin cuci. Mesin cuci justru akan merusak serat kain berteknologi tinggi juga tali strap-nya.
Baiknya, cuci baju renangmu tiap kali selesai dipakai dengan air dingin dan detergen yang ringan untuk memastikan keringat dan kaporit dari air kolam nggak menempel pada serat kainnya.
2. Pakaian dengan payet seperti kebaya atau pun baju pesta akan lebih aman jika dicuci manual dengan tangan
Kemeja, sweater, atau gaun dengan payet atau manik-manik terlalu sayang kalau dicuci dengan mesin cuci. Bahkan kalaupun ditempatkan di tas laundry, risiko tersangkutnya aksen busana pada mesin akan tetap ada.
Mending kamu cuci busana-busana beraksen cantikmu itu secara manual dengan tangan, lalu beri pewangi yang lembut sebelum menjemurnya. Cara ini juga berlaku untuk busana-busana berenda, ya!
3. Meski terasa mudah, mencuci bantal busa dengan bantuan mesin cuci nggak disarankan lo!
ADVERTISEMENT
Pergerakan mesin cuci bisa merusak busa atau bahkan menyebabkan bantal menjadi hancur. Begitu pun jika dimasukkan ke dalam pengering yang justru bisa melelehkan dan mengempiskan busa setelahnya.
Rendam bantal busa dengan menggunakan air hangat dan deterjen ringan. Tekan lembut bantal untuk membersihkannya. Tanpa memerasnya, biarkan bantal mengering di tempat yang sejuk untuk menghindari jamur.
4. Pakaian yang ternoda cairan atau zat yang mudah terbakar. Hal ini akan memicu kebakaran jika kamu mencucinya dengan mesin cuci
Jika pakaianmu terkena noda zat-zat yang memicu kebakaran seperti minyak goreng, cairan pengencer cat, bensin, atau bensin, jangan sekali-kali memasukkannya ke mesin cuci untuk dibersihkan. Melainkan cuci manual dengan tangan menggunakan detergen dan semprotan penghilang noda.
5. Sepatu sneakers berbahan serat yang kualitasnya bagus akan berkurang nilainya jika dicuci dengan mesin cuci
Proses mencuci sepatu sneakers menggunakan mesin cuci berpotensi menyebabkan ukurannya menyusut. Lebih baik perhatikan lagi aturan cuci pada labelnya agar kamu nggak salah memperlakukan sepatu sneakers kesayangan. Tapi memang akan lebih aman kalau kamu mencucinya secara manual.
6. Tikar atau permadani dengan lapisan karet akan rentan rusak jika kamu mencucinya dengan mesin cuci
Pada proses mencuci tikar atau permadani berlapis karet dengan mesin cuci, bagian perekat pada karetnya rentan terkelupas dan rusak jika diproses dengan mesin cuci. Hal yang sama akan berlaku untuk sandal, sepatu, maupun benda apa pun yang berlapis karet.
7. Satu benda lagi yang nggak boleh kamu cuci dengan mesin cuci adalah pakaian dalam, termasuk bra
Mesin cuci bisa merusak bentuk pakaian dalam terutama bra dan membuatnya menjadi longgar. Selain itu, kait pada bra pun dapat merobek pakaian lain saat silinder mesin cuci berputar.
Untuk membersihkannya, kamu cukup cuci pakaian dalam dengan menggunakan air dingin dan detergen cair yang ringan. Selain itu, peras bra perlahan-lahan agar nggak merusak kainnya.
Mencuci dengan mesin cuci memang menyingkat waktu dan tenaga. Tapi nggak bisa semua benda kamu proses dengan mesin cuci. Karena bukannya bersih, benda-benda ini justru rentan rusak dan malah kamu sendiri yang rugi.